Pages

Minggu, 24 November 2013

Membuat Tempat Tisu dari Kaset CD Bekas

Berikut adalah produk daur ulang dari berbagai limbah yang masih bisa digunakan




            Kaset bekas yang sudah tidak dipakai yang hanya dibuang lebih baik dibuat jadi tempat tisu bekas, untuk tempat kartu nama juga bisa. Cara pembuatannya juga mudah dan tidak membutuhkan biaya yang cukup mahal, selain itu juga unik dan kita juga bisa mendaur ulang suatu bahan yang sudah tidak terpakai lagi sekaligus mengasah kreatifitas kita. Serta kita juga membantu untuk membuat ramah lingkungan. Selain itu kita juga membantu pengangguran untuk membuat usaha yang mendaur ulang bahan bekas menjadi bahan yang bernilai jual tinggi.

Bahan :
  • CD bekas
  • Amplas
  • Gergaji kecil
  • Penggaris
  • Papan kayu
  • Lem kayu
  • Cat akrilik
  • Kuas
  • Pernis 


Langkah- langkah kerja :
  1. Bersihkan CD dari judul CD dll, dengan diamplas sehingga kaset menjadi bening, lalu cuci hingga bersih
  2. Belah CD jadi 2 dengan gergaji kecil
  3. Sekarang lukis kaset dengan cat akrilik, motif sesuai selera
  4. Sembari menunggu kertas kering , potong kayu ukuran 6 cm x 15 cm x 1 cm sebanyak 1 buah (papan A), dan ukuran 15 cm x 2 cm x 1 cm sebanyak 4 buah (papan B, C, D, dan E )
  5. Beri lapisan pernis pada permukaan papan A, B, C, D, dan, E
  6. Rekatkan papan B dan C ke papan A sehingga dari samping terlihat membentuk huruf U
  7. Jika kaset sudah kering, tempelkan potongan kaset pertama di samping bagian dalam papan B dan yang kedua dipapan C, jika kebingungan kalian lihat digambar
  8. Lalu tempelkan papan kayu D ke salah kaset untuk mengapitnya supaya lebih kuat, demikian pula dengan papan E ke kaset yang satunya
  9. Tunggu hingga semua bagian kering, dan tempat tisu / kartu nama yang cantik pun siap dipakai.  
  10.  
     
     
     

0 komentar:

Posting Komentar