Pages

Minggu, 10 November 2013

Hasil Produk Daur Ulang Kain Perca

 


         Tanpa kita sadari kain perca juga bisa dibuat menjadi aksesoris yang lucu,unik dan bagus.Cara membuatnyapun cukup mudah dan tidak memerlukan bahan yang sulit dan mahal.Banyak orang yang mengira bahwa kain perca itu sudah tidak dapat digunakan lagi.Namun jika kita pandai mengolah dan mengkreasikan kain perca itu kita bisa mengubahnya menjadi bros,dompet,tas dan lain-lain.Kain juga susah terurai dalam tanah.Oleh karena itu,kita hendaknya mau mengolah kembali kain perca itu untuk barang yang lebih bermanfaat untuk kita.Misalnya tas dari kain perca,tentu akan sangat bermanfaat bagi kita.


Cara membuat bros bunga dari kain perca
Alat dan bahan :
  • Kain perca ( warna sesuai selera)
  • Kain jaring / kain kasa (warna sesuai selera)
  • Benang jahit
  • Kain flanel
  • Gunting
  • Jarum
  • Peniti bros
  • Lem tembak

Cara pembuatan :
  1. Potong kain perca sesuai motif yang sudah kita buat ( boleh bunga ataupun yang lainnya) 
  2. Bakar pinggiran kain yang sudah dipotong 
  3. Lapisi atas kain dengan kain jaring / kain kasa , kemudian dijahit 
  4. Setelah dijahit kemudian gulung jadi satu 
  5. Setelah digulung sampai ujung, kemudian sisa benang jahitnya dijahit melintang supaya gulungannya tidak mudah lepas   
  6. Setelah itu, rapikan bagian belakang dengan menempel kain flanel dan yang terakhir sematkan peniti brosnya dengan ditempel memakai lem tembak.








0 komentar:

Posting Komentar